detail news

24 May 2016, 00:00

facebook whatapps

Tiga Proyek Tambahan Di Kelurahan Campago Ipuh Sudah Rampung

Kelurahan Campago Ipuh di kecamatan Mandiangin Koto Selayan (MKS) pada pelaksanaan Manunggal Sakato XIV memiliki 1 proyek pokok dan 4 proyek tambahan. Tiga dari empat proyek tambahan sudah selesai pengerjaannya hingga 100%.

Hal ini sesuai dengan laporan harian yang ditandatangani oleh lurah Campago Ipuh, Syafar, SH ke posko kecamatan MKS. Memasuki hari kedua puluh, tiga proyek tambahan sudah rampung. Ketiga proyek tersebut adalah pengecoran jalan samping kanan Batang Agam, pengecoran jalan gang Seruni serta pelebaran dan pengecoran jalan belakang masjid Jambak. Satu proyek tambahan yang masih 80 % pengerjaannya adalah perluasan halaman kantor lurah bagian samping kanan.

Sedangkan untuk proyek pokok adalah pembuatan teras depan TPA masjid Jamiak Surau Gadang. Proses pengerjaannya sudah mencapai 87 %. Disamping 1 proyek pokok dan 4 proyek tambahan, kegiatan lainnya selama manunggal adalah K£. Gotong royong ada yang dilaksanakan per RT dan RW ada juga gotong royong missal, dimana semua RT dan RW mewakili.

Hari Minggu (22/5) kemarin dilakukan goro missal di dekat SDN 16 Campago Ipuh. Kegiatan gotong royong ini melibatkan warga dari masing-masing RT dan RW di kelurahan Campago Ipuh. Dihadiri juga oleh asisten II Setdako, Ismail SH, kepala kantor PMPKN, Rismal Hadi, SSTP, MSi, camat MKS, Emil Achir, S.Sos, sekretaris camat, anggota dewan, babinsa dan babinkamtibmas.

Warga sangat antusias dalam pelaksanaan goro, tidak hanya bapak-bapak yang turun, kalangan ibuk-ibuk ikut membersihkan dan menyapu membersihkan lokasi. Dari daftar hadir yang terisi, lebih dari 100 orang hadir berpartisipasi. (mks/kominfo).